SOAL SIMAK UI BIOLOGI TAHUN 2013 KODE SOAL 131


SOAL SIMAK UI BIOLOGI


Gunakan Petunjuk A dalam menjawab soal nomor 13 sampai nomor 20.

13. Seorang pasien yang telah mengalami pendarahan parah secara tidak sengaja menerima transfusi akuades dalam jumlah besar, langsung ke dalam pembuluh darah utama. Menurut Anda, bagaimana efek yang akan terjadi?
(A) Tidak memiliki efek yang tidak menguntungkan, asalkan air bebas dari bakteri.
(B) Memiliki efek yang serius, bahkan mungkin fatal karena akan ada terlalu banyak cairan untuk dipompa.
(C) Memiliki efek yang serius, bahkan mungkin fatal karena sel-sel darah merah akan menyusut.
(D) Memiliki efek yang serius, bahkan mungkin fatal karena sel-sel darah merah akan membengkak dan pecah.
(E) Tidak memiliki efek serius karena ginjal dengan cepat bisa menghilangkan kelebihan air.

14. Pernyataan yang TIDAK benar tentang meristem adalah ...
(A) Meristem apeks berfungsi untuk menambah diameter tumbuhan.
(B) Meristem interkalar terdapat pada pangkal ruas batang rumput.
(C) Meristem primer terbentuk sejak masa embrio.
(D) Kambium pembuluh dan kambium gabus merupakan jaringan meristem.
(E) Jaringan yang sel penyusunnya bersifat embrional dan belum berdiferensiasi.

15. Pada malam hari, stomata pada sebagian besar tumbuhan menutup, proses transpirasi menurun tajam, namun akar terus melakukan aktifitas "pumping" mineral dari korteks ke xilem. Sementara itu, keberadaan pita kaspari tidak memungkinkan terjadinya proses pengeluaran ion kembali ke korteks atau ke tanah. Masuknya mineral ke dalam xilem mengakibatkan tekanan di dalam xilem rendah, dan air masuk ke dalam xilem. Hal itu akan mengakibatkan ...
(A) gutasi di pagi harinya.
(B) tekanan akar meningkat.
(C) embun menempel di daun pada pagi harinya.
(D) daun layu.
(E) aliran air pada xilem menurun.

16. Meskipun molekul glukosa terus berdifusi ke dalam sel sepanjang gradien konsentrasi, keseimbangan tidak pernah tercapai dan glukosa terus masuk ke dalam sel. Hal ini merupakan akibat langsung dari ...
(A) laju pergantian (turnover) metabolisme glukosa yang berlangsung sangat cepat.
(B) ekskresi glukosa yang terus menerus dari bagian lain dari sel.
(C) pembentukan glukosa fosfat intraseluler yang berlangsung cepat dan terus menerus.
(D) transportasi aktif glukosa.
(E) kemampuan sel untuk menelan glukosa secara pinositosis.

17. Setelah fertilisasi terjadi, pembelahan pada zygote menghasilkan blastokista yang akan berkembang menjadi tahap morula dan gastrula dan akan membentuk massa sel dalam (inner cell mass) dan massa sel luar (outer cell mass). Pada embriogenesis ini, bagian yang akan berkembang menjadi fetus adalah ...
(A) blastokista.
(B) morula.
(C) gastrula.
(D) inner cell mass.
(E) outer cell mass.

18. Di antara alat teknologi DNA rekombinan, mana yang tidak cocok dengan kegunaannya?
(A) Enzim restriksi-memotong DNA
(B) DNA polymerase-memperbanyak DNA.
(C) Reverse transkriptase-memproduksi cDNA dari mRNA.
(D) Elektroforesis-memisahkan fragmen DNA.
(E) DNA ligase-memotong DNA, menghasilkan fragmen DNA yang berujung lancip.

19.
SOAL SIMAK UI BIOLOGI TAHUN 2013 KODE SOAL 131

Gambar di atas merupakan simbol yang sering terdapat pada laboratorium biologi. Manakah jawaban yang BENAR terkait dengan simbol tersebut dari kiri ke kanan?
(A) Material yang bersifat toksik, permukaan tajam, dan mudah menyebar.
(B) Material yang bersifat toksik, menginfeksi, dan mudah menyebar.
(C) Material yang bersifat toksik, menginfeksi, dan radioaktif.
(D) Material yang bersifat menginfeksi, mudah meledak, dan radioaktif.
(E) Material yang bersifat menginfeksi, permukaan tajam, dan radioaktif.

20. Pada suatu rumah sakit, tiga bayi tertukar. Setelah mempertimbangkan data di bawah ini, hubungan kombinasi bayi dan orang tua yang benar adalah ...
SOAL SIMAK UI BIOLOGI TAHUN 2013 KODE SOAL 131

(A) I-3, II-1, III-2.
(B) I-1, II-3, III-2.
(C) I-2, II-3, III-1.
(D) I-2, II-1, III-3.
(E) I-3, II-2, III-1.

Gunakan Petunjuk B dalam menjawab soal nomor 21 sampai nomor 22.

21. Urutan DNA dapat digunakan untuk menentukan hubungan evolusi antarspesies karena organisme dengan anatomi yang mirip memiliki urutan DNA yang mirip yang disebabkan oleh mutasi konvergen.
SEBAB
Mutasi terjadi secara acak di dalam DNA pada kecepatan yang sama, maka jumlah perbedaan DNA ekuivalen dengan waktu sejak sepasang spesies dari leluhur yang sama berpisah.

22. Ion Hidrogen yang mereduksi molekul NADP+ menjadi molekul NADPH selama reaksi terang pada proses fotosintesis berasal dari fotorespirasi.
SEBAB
Fotorespirasi adalah proses pemecahan molekul air selama reaksi terang dari proses fotosintesis.

Gunakan Petunjuk C dalam menjawab soal nomor 23 sampai nomor 24.

23. Jamur lendir Physarum polycephalum dan jamur kuping Auricularia auriculata merupakan kelompok mikroorganisme yang memiliki kesamaan ...
(1) bersifat heterotrophy.
(2) berinti sejati (eucariote).
(3) menghasilkan spora.
(4) taksa Kingdom Fungi.

24. Beberapa hewan penyelam, seperti singa laut, memiliki mioglobin sebagai tempat untuk menyimpan oksigen yang akan dipergunakan pada saat menyelam. Untuk melakukan fungsinya tersebut, mioglobin harus ...
(1) memiliki afinitas yang lebih rendah dari Hb.
(2) pada pO2 (tekanan parsial) yang sama Hb lebih cepat jenuh daripada mioglobin.
(3) gradien pCO2 yang dibutuhkan untuk melepas O2 lebih rendah dari Hb.
(4) pH optimum pelepasan O2 dari mioglobin lebih rendah dari Hb.
Previous
Next Post »