SOAL SIMAK UI 2016 SEJARAH KODE SOAL 741


SOAL SIMAK UI SEJARAH

Gunakan Petunjuk A dalam menjawab soal nomor 16 sampai nomor 24.
16. Jenis sumber sejarah yang paling dianjurkan untuk digunakan dalam penulisan sejarah kontemporer adalah ...
a. sumber kebendaan.
b. Sumber tradisi lisan.
c. sumber nyanyian.
d. sumber lisan.
e. sumber tertulis.

17. Pegunungan Seribu atau Gunung Sewu merupakan tempat ditemukan peralatan dari batu pada masa paleolitik dan neolitk yang sangat kaya. Pegunungan ini terletak di ...
a. Sumatera bagian selatan.
b. Pesisir barat Sumatera.
c. Pesisir selatan Pulau Jawa.
d. Pesisir utara Jawa Tengah.
e. Pesisir utara Jawa Timur.

18. Selain sumber Cina, informasi sejarah tentang Kerajaan Singhasari terdapat dalam naskah ...
a. Negarakrtagama.
b. Pararaton.
c. Sutasoma.
d. Wilwatikta.
e. Desawarnana.

19. Ideologi Ratu Adil dalam gerakan sosial yang dipimpin ulama pada masa kolonial mendukung gagasan, yaitu ...
a. keyakinan akan datangnya juru selamat.
b. keinginan mendirikan kerajaan baru.
c. harapan akan datangnya pemimpin masa depan.
d. munculnya kiai kharismatik.
e. lenyapnya kekuasaa kolonial.

20. Untuk menumpas perjuangan rakyak Aceh, Belanda melakukan strategi yang memusatkan perhatiannya pada daerah-daerah yang telah dikuasinya. Strategi itu disebut ...
a. Benteng Stelsel.
b. Stelsel Concentratie.
c. Afsluiting Linie.
d. Perang Sabil.
e. Devide et Impera.

21. Untuk mewujudkan Persatuan Indonesia dalam arti menyatukan seluruh kekuatan politik, Sukarno mengajak beberapa pemimpin organisasi kebangsaan untuk melakukan fusi dengan mendirikan ...
a. PPPKI.
b. PPKI.
c. BPUPKI.
d. Algemeene Studie Club.
e. Perserikatan Nasional Indonesia.

22. Selama masa pendudukannya di Indonesia, Pemerintah Jepang berupaya menarik simpati bangsa Indonesia dengan cara ...
a. meningkatkan kualitas pendidikan rakyat Indonesia.
b. melarang penggunaan bahasa Belanda.
c. membubarkan partai-partai politik.
d. menutup sekolah-sekolah berbahasa Belanda.
e. membentuk PETA.

23. Berikut ini yang termasuk rencana pembangunan lima tahun pada Kabinet Ali Sastroamidjojo II adalah ...
a. masalah transmigrasi.
b. pemerataan kesempatan berusaha.
c. pemerataan memperoleh pendidikan dan pelayanan kesehatan.
d. pemerataan memperoleh keadilan.
e. penyehatan keuangan dan pembentukan ekonomi keuangan.

24. Faktor yang menyebabkan jatuhnya Kabinet Sukiman adalah ...
a. mosi tidak percaya dari parlemen mengenai penyelesaian Irian Barat.
b. mosi Sunaryo terkait penandatangan Mutual Security Act.
c. munculnya gerakan separatis.
d. persoalan dalam TNI AD.
e. peristiwa Tanjung Morawa.

Gunakan Petunjuk B dalam menjawab soal nomor 25 sampai nomor 27.
25. Mohammad Hatta menyatakan bahwa Demokrasi Terpimpin merupakan demokrasi yang tepat dan patut bagi Bangsa Indonesia yang baru merdeka
SEBAB
pelaksanaan Demokrasi Terpimpin merupakan implementasi dari pejuang revolusi Indonesia.

26. Politik luar negeri Orde Baru menjalankan kebijakan politik bebas-aktif sebagai kelanjutan Nefos dan Oldefos.
SEBAB
terjadinya pemulihan hubungan antara Indonesia-Malaysiam pengakuan terhadap Republik Singapura, dan masuknya kembali ke forum PBB membuat proses pembentukan ASEAN menjadi lebih mudah.

27. Penolakan pertanggungjawaban Presiden B.J. Habibie pada Sidang Paripurna MPR XII tahun 1999 tidak dilakukan melalui mekanisme pemungutan suara atau voting
SEBAB
Pimpinan MPR dan DPR menganggap Presiden B.J. Habibie tidak mampu menjalankan agenda perbaikan ekonomi dan sosial yang dihadapi oleh bangsa Indonesia

Gunakan Petunjuk C dalam menjawab soal nomor 28 sampai nomor 30.
28. Dalam Deklarasi Bangkok dinyatakan maksud dan tujuan berdirinya ASEAN, yaitu ...
(1) melindungi wilayah Asia Tenggara dari pengaruh komunis.
(2) meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional.
(3) menciptakan kawasan aman dan damai di wilayah Asia Tenggara
(4) mempercepat pertumbuhan ekonomi dan kemajuan sosial di kawasan Asia Tenggara.

29. Candi Jago yang terletak di desa Jago, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang dibangun pada abad ke 13 pada masa Singasari, KECUALI ...
(1) sebagai candi Pedarmaan.
(2) posisinya membelakangi gunung Penanggungan.
(3) bangunannya mirip dengan punden berundak zaman megalitikum.
(4) dindingnya penuh relief secara detail.

30. Jatuhnya benteng Prancis di Bin Dien Phu, akibat serangan pasukan Vietnam pada tahun 1954, mendorong diselenggarakannya Perundingan Jenewa yang antara lain memutuskan ...
(1) Gencatan senjata terhadap semua pihak yang bertikai diberlakukan.
(2) Vietnam dibagi menjadi dua, yakni Vietnam Utara dan Vietnam Selatan.
(3) Pasukan perdamaian PBB akan ditempatkan di wilayah konflik.
(4) Pasukan Prancis akan ditarik mundur dari seluruh wilayah Vietnam.
Previous
Next Post »